Pages

Baik Buruknya Nikah siri

Sebuah pernikahan adalah dambaan bagi seluruh orang tidak terkecuali kaum transeksual,gay maupun lesbi tidak sedikit dari mereka yang nekat melakukan walaupun keberadaanya di kecam.
Namun di Indonesia ini dalam kurun waktu yang sudah lama nikah siri seolah olah menjadi sebuah trend,tidak hanya kaum pejabat, artis,jurnalis,bahkan masyakat umum sudah banyak sekali kita jumpai yang melakukan nikah siri.

Banyak hal yang mendasari mereka melakukannya,entah karena harta,dari pada zina, untuk menutupi aib,bahkan hanya untuk pelampiasan nafsu dan demi menjaga nama baiknya di masyarakat.
Setiap orang memang berhak mengambil keputusan dalam hidupnya,alangkah baiknya jika kita mengetahui efek negatif dari pernikahan yang dilakukan secara tidak resmi walaupun itu sah menurut agama tetapi belum sah di mata negara.

Seharusnya nikah siri itu tidak perlu dilakukan apabila mereka saling mencintai dan mengerti karena dengan melakukan pernikahan secara resmi menurut aturan negara serta agama akan memberikan keuntungan yang lebih baik dan terjamin.

 Jika seandainya nikah siri itu dilakukan maka akan menjadi tanggung jawab kedua pelakunya, namun dalam hal ini pihak perempuan harus lebih siap dengan resiko yang diterimanya,semisal rugi secara keperawanan,status dirinya,status yg anak yg di lahirakan. Kebanyakan kasus yang membuat mereka bingung adalah masalah pembuatan akta kelahiran anak,negara tidak akan megeluarkan akta jika tidak ada bukti sah secara hukum tentang pernikahan yang mereka lakukan. Akta kelahiaran begitu sangat penting bagi seorang anak apabila ingin masuk sekolah, pembuatan KK, dan tentunya masih banyak lagi.

So apabila kita ingin melakukan nikah siri pikirkanlah dampaknya bagi anda sebelum melakukanya terutama pada pihak perempuan.
Jika cara yang resmi dapat dilakukan dengan mudah mengapa harus mengambil jalan yang penuh dengan resiko.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More